Diberdayakan oleh Blogger.
RSS
Post Icon

Fading Kitten Syndrome

Pernah mendengar istilah ini? Fading kitten syndrome adalah kasus-kasus kematian anak-anak kucing yang terjadi setelah beberapa hari mereka dilahirkan. Pada umumnya awalnya anak-anak kucing ini dilahirkan secara sehat, mau menyusu dan gemuk. Pada usia 2 - 5 hari kemudian anak kucing yang sehat ini tiba-tiba tidak lagi mau menyusu, menangis terus dan tiba-tiba saja mati seperti tanpa sebab yang jelas.

Penyebab dari fading kitten syndrome ini ada dua macam, yang pertama adalah karena adanya perbedaan golongan darah antara ibu dan anaknya dimana kemudian antibodi dari susu induknya akan merusak sel darah anak (baca Blood Type pada kucing), sedangkan yang kedua adalah karena adanya infeksi bakteri streptococcal canis yang lebih dikenal dengan nama G Strep yang ditularkan oleh induk kepada anak. Penularan bakteri ini terutama melalui mulut atau melalui tali plasenta.

Pada kucing dewasa, bakteri G Strep ini normal ditemukan dan tidak membahayakan. Akan tetapi pada bayi kucing yang baru lahir G Strep ini adalah pembunuh yang berbahaya! Tuhan memberikan insting yang kuat pada induk kucing. Apabila induk kucing menolak untuk merawat atau menyusui anak yang baru dilahirkannya, berarti ada hal yang tidak beres pada anaknya yang harus kita cermati!!

Bagaimanakah pencegahannya? Untuk kasus blood type incompatibility tentu saja agak susah untuk mengetahui apakah terjadi perbedaan golongan darah antara anak dan induk tanpa tes darah terlebih dahulu. Sayangnya tes darah tersebut juga belum bisa dilakukan di Indonesia. Sedangkan untuk kasus G Strep, prosedur yang diterapkan oleh para breeder dan veterinarian berikut ini terbukti banyak mengurangi jumlah kematian yang diakibatkan oleh bakteri tersebut.

1. Segera setelah dipotong, umbilical cord (tali plasenta) segera direndam dalam cairan iodine tincture 2%

2. Bayi kucing yang baru lahir disuntik dengan penicilin (1 shot) dengan dosis 0.25ml produk 150,000 IU benzathine dan procaine penicillin G yang dilarutkan (dilution) dalam 0.9% steril saline solution. Sedangkan untuk induknya disuntik dengan produk yang sama dengan dosis 1ml tanpa dilution.

SUMBER: KUNAMON CATTERY

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Post Icon

Cara Membasmi Kutu/Pinjal Kucing

Pengetahuan mengenai siklus hidup pinjal perlu kita ketahui agar mengerti cara membasmi pinjal dengan tuntas¦ tasâ¦. tasss..!. Berdasarkan pola siklus hidupnya, kita dapat mengetahui bahwa tidak ada pengobatan atau cara membasmi pinjal yang hanya cukup dilakukan sekali saja.

Sebagian besar obat pembasmi pinjal hanya membunuh pinjal dewasa, tidak membunuh telurnya. Oleh karena itu bila pengobatan tidak diulang, telur yang menetas dan menjadi pinjal dewasa akan kembali menggigit kucing serta menelurkan kembali beberapa ratus telur pinjal.

Berikut ini beberapa cara yang dapat digunakan untuk membasmi pinjal :

Suntikan Ivermectin
Banyak orang salah kaprah menyebut suntikan ivermectin adalah suntikan anti jamur. Sebenarnya ivermectin tidak dapat membasmi jamur. Ivermectin dapat dipergunakan untuk membasmi cacing dan ektoparasit seperti kutu (pinjal, caplak dan tungau). Sepertihalnya obat lain, ivermectin hanya membunuh cacing/kutu dewasa, tidak membunuh telurnya. Oleh karena itu diperlukan setidaknya 3 kali suntikan ivermectin dengan jarak 3-4 minggu. Injeksi ivermectin harus dilakukan dengan hati-hati pada kucing umur kurang dari 4 bulan *. Suntikan ivermectin tidak dianjurkan pada anak kucing berumur kurang dari 2 bulan, karena dapat menyebabkan keracunan dan mengganggu perkembangan ginjal.
Untuk pencegahan cacing & kutu pada kucing dewasa, suntikan ivermectin dapat dilakukan 2-4 kali setiap tahunnya.

Obat Tetes & Spray
Ada banyak obat tetes & spray anti kutu yang di jual di petshop-petshop, seperti Accurate â„¢ dan Frontline â„¢. Perhatikan aturan pakai setiap obat, biasanya obat-obatan tersebut tidak dianjurkan digunakan pada kucing dibawah umur 2 bulan.

Obat tetes biasanya diteteskan di kulit pangkal kepala di bagian belakang, dimana kucing tidak bisa menjilat bagian tersebut. Obat tetes Frontline cukup efektif membasmi kutu/pinjal selama 1 bulan. Agar tuntas sebaiknya diulang 1 bulan kemudian.

Untuk pencegahan, pemberian obat tetes dapat dilakukan 2-3 kali setahun


Shampoo anti kutu
Shampoo anti kutu cocok digunakan pada anak kucing berumur kurang dari dua bulan yang belum dapat diobati anti kutu lainnya. Beberapa pemilik kucing dewasa juga lebih menyukai cara ini karena selain dapat membasmi kutu/pinjal, juga membuat kucing lebih bersih. Pada saat memandikan, sebaiknya shampoo digunakan dua kali. Basahi rambut kucing secara merata, tambahkan shampoo secara merata, bersihkan dan bilas dengan air (air hangat). Kemudian setelah bersih tambahkan kembali shampoo, ratakan, biarkan + 5-10 menit baru kemudian dibersihkan. Setelah bersih keringkan dengan handuk dan hairdryer. Agar tuntas sebaiknya mandi shampoo anti kutu diulang dua minggu kemudian. Setelah itu, untuk tujuan pencegahan, pemberian shampoo dapat dilakukan 1 bulan sekali.

Pada kasus parah disertai komplikasi, diperlukan kombinasi beberapa cara sekaligus. Dan yang tidak kalah penting adalah membersihkan kandang, lantai dan tempat tidur kucing. Karena telur kutu bisa saja terdapat di sela-sela kandang, retakan lantai atau alas tidur kucing.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Post Icon

Bagaimana Menyiapkan kucing untuk cat show ?

Halaman 24
Oleh : Cacang Effendi

Tentunya pada saat anda ingin Mengikuti cat show, anda mengharapkan kucing anda terlihat cantik, bila kucing anda berbulu panjang anda ingin kucing anda berbulu lebat, mengembang, bersih , tidak ada stain atau noda kekuningan. di bulunya maupun sekitar mata, sedangkan bila berambut pendek, kucing terlihat berisi, padat sehingga akan membuat juri dan peserta lain terkagum- kagum dengan penampilan kucing anda.
Semua peserta cat show mengharapkan hal yang sama ,Dan tentunya  ada yang berhasil dan ada pula yang kurang berhasil dalam mempersiapkan kucingnya, mengapa hal itu terjadi ?

Sebelum kita memasuki persiapan yang harus kita lakukan tentunya kita harus mengerti , hal - hal yang dinilai oleh juri dalam show kucing, secara umum yang di nilai  adalah sebagai berikut :

Untuk  Kucing Pedigree :

Baca standart ras kucing sesuai dengan organisasi kucing yang mengadakan show tersebut. untuk CFA dapat dilihat di http://www.cfa.org/client/breeds.aspx , disitu tertera point /nilai  yang akan menjadi prioritas juri. Misalnya :
1. Kepala : Bentuk nya, ukuran mata, ukuran kuping, expresi kucing, bentuk hidung, bentuk mulut, gigi,


2. Badan : bentuk badannya, kaki dan jarinya, buntut. keseimbangan/proporsional


3. Rambutnya: kehalusannya. kebersihan, untuk bulu panjang ditambahkan : kepanjangannya, kelebatannya.


4. Warna bulu : Marking nya dan  warna.
Ketajaman warna misalnya warna red Tabby yang disukai adalah warna red yang dalam, untuk hitam tidak ada bulu-bulu putih seperti Uban.



5. Warna Mata
Untuk persia misalnya  lebih disukai warna cooper bukan kuning cerah..




Dari 5 Kriteria utama diatas terlihat bahwa 70 persen kucing yang berhasil show , secara genetik memang kucingnya sudah sesuai standar, jadi yang dapat kita bantu untuk mempersiapkan kucing untuk show hanya 30 persen seperti :
- Bagaimana membuat berat kucing sesuai standart : Tidak kekurusan dan tidak kegemukan.
- Bagaimana Merawat bulu kucing kita bersih, terawat, halus tekturnya, utk kucing bulu panjang tentunya lebat dan mengembang.
- Meningkatkan kecerahan warna bulu.
- Menjaga agar kucing tetap sehat dan Fit.

Membuat berat badan kucing ideal 
Belum lama ini ada rekan saya yang berkonsultasi tentang kucing exoticnya yang berumur 1,5 tahun beratnya hanya 3, 5 kg, Pertanyaan pertama saya adalah siapa induknya ? Karena besar kecilnya ukuran tubuh kucing juga tergantung dari genetik . Setelah mengetahui indukan kucing tersebut, baru saya dapat menyimpulkan bahwa kucing tersebut memang berat badanya kurang , karena kebetulan saya mengetahui indukan kucing tersebut seharusnya berukuran medium exotic yang berat badannya sekitar 4 - 4,5 kg, dengan mengetahui latar belakang orang tua kucing tersebut sayapun memberikan cara agar bobot kucing tersebut dapat di tingkatkan. Ada juga yang datang kesaya untuk mencari kucing exotic/Persia  dewasa jantan dengan berat badan 7 kg, advise saya ke orang tersebut, adalah Kalau anda senang kucing dengan berat badan 7 kg keatas, Peliharalah kucing Maine coon, karena setiap ras mempunyai standart yang berbeda, utk kucing persia atau exotic bila berat badannya lebih dari 5,5 kg pasti  sudah kurang ideal bentuk badannya , sudah tidak proporsional lagi atau kegemukan. Karena bentuk badan ideal kucing persia dan exotic pendek /kotak. jadi bila kegemukan malah kita harus mengatur diet kucing agar berat badannya menjadi ideal.
Dari pengalaman selama ini tentang berat badan kucing, 90 persen masalah adalah kucing dengan berat badan yang kurang dari standart, hanya 10 persen kasus obesitas/kelebihan berat badan.

Tip untuk Mengemukan badan kucing.






Makanan Pokok :
- Berikan makanan pokok kucing dengan cat food yang berprotein  tinggi, setiap jenis merk cat food menghasilkan  pertumbuhan yang berbeda, dari pengalaman pribadi ada merk cat food yang efeknya  baik untuk pertumbuhan badan dan ada yang baik hanya untuk bulu.
- pemberian dapat dilakukan dengan mengisi penuh tempat makanan kucing , bila kurang di tambah atau bila anda punya banyak waktu , berikan sedikit demi sedikit, setiap makan habis anda tambah lagi sedikit. atau dengan jam tertentu.

Makanan tambahan:
- Pelajari makanan tambahan  favorit kucing anda dan berikan makanan Tambahan  sesuai dengan keinginannya, dengan takaran sesuai kemampuan kucing tersebut. Dari pengalaman kucing bisa bosan dengan satu jenis makanan, jadi anda harus membuat kombinasi makanan yang berbeda setiap hari.
- Makanan tambahan/ makanan Basah  untuk kucing yang baik adalah yang mengandung banyak Taurine, karena kucing adalah turunan dari Harimau.  dan ini di dapat di darah hewan seperti sapi, oleh karena itu pemberian daging giling mentah atau setengah matang sangat di butuhkan bila anda ingin membuat kucing anda gemuk, tentunya makanan tambahan di campur dengan vitamin, minyak ikan, telur, daging ayam , daging ikan, agar kebutuhan vitamin untuk kucing terpenuhi.



Untuk Vitamin pertumbuhan badan  , saya menggunakan Xtra bloom wate ( http://www.freewebs.com/sacpet/makananvitamin.htm ) atau hubungi 08128792016 dan saya juga memberikan tambahan whiskas kaleng ocean fish sebagai pemancing aroma agar menambah selera makan  kucing dalam campuran makanan kucing tersebut.



- Makanan tambahan hanya di berikan satu kali sehari biasanya hanya sekitar 3 - 4 sendok makan sehari. waktunya terserah anda yang penting sama setiap hari.

Cara Pembuatan makanan basah  yang bervitamin untuk membuat gemuk kucing anda  :
Ambil 2 sendok makan whiskas basah ocean food, tambahkan 1 sendok daging giling, tambahkan 1 sendok teh xtra bloom wate , campur dengan merata, dan berikab sehari sekali sebagai makanan tambahan untuk kucing anda. campuran ini sangat bagus untuk kucing short hair, sedangkan untuk kucing long hair campuran yang telah jadi ini di tambahkan juga Kitty bloom VM 900


Meningkatkan Ketajaman warna bulu.


Seperti Berat badan , bulu juga tergantung dari genetik parent, ada kucing red tabby yang warnanya memang merah gelap dan ada juga warna merahnya agak lebih pudar, Jadi 70 % sudah dari dasarnya, peningkatan warna 30 % dapat kita lakukan dengan pemakaian shampo khusus.
saat ini banyak beredar shampo khusus untuk warna bulu kucing, tergantung warna kucing anda, gunakanlah shampo yang sesuai dengan warna nya. saya sendiri menggunakan shampo House of Anju, Jerob dan 1 all system. http://www.freewebs.com/sacpet/shampoo.htm
Biasanya persiapan memandikan kucing untuk show  telah dilakukan minimal 2 bulan sebelum show.
cara menggunakan shampo dapat dilihat di  http://www.freewebs.com/sacpet/shampoo.htm , sedangkan pembahasan tentang cara merawat kucing akan di bahas dalam bab selanjutnya.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Post Icon

Flu pada kucing

Penyakit flu sering terjadi pada kucing, terutama pada kucing yang belum divaksinasi dan mudah sekali menular kepada kucing lain. Penyakit ini jarang menyebabkan kematian pada kucing dewasa tetapi dapat berakibat fatal bila menyerang anak kucing. Meskipun pada kucing dewasa jarang berakibat fatal, gejala-gejala penyakit seperti pilek dan bersin-bersin dapat berlangsung cukup lama. Oleh karena itu pencegahan dengan vaksinasi rutin merupakan tindakan terbaik.

Apakah Flu Kucing itu?


Flu kucing adalah penyakit pada kucing yang biasanya disebabkan oleh infeksi satu atau kombinasi beberapa virus (virus herpes dan virus calici) dan bakteri.

Bagaimana cara penularan Penyakit ini ?

Sepertihalnya penyakit flu pada manusia, flu kucing juga menyebar melalui air liur,cairan bersin/droplet yang mengandung virus. Droplet ini tersebar melalui bersin, kontak langsung atau tidak langsung melalui peralatan (tempat makanan, minuman, kandang,dll) yang tercemar virus. Kontak tidak langsung juga dapat terjadi melalui sentuhan manusia, oleh karena itu cucilah tangan dengan sabun/antiseptik setelah memegang kucing sakit agar tidak menulari kucing lain.

Masa inkubasi penyakit ini dapat mencapai 3 minggu, artinya kucing bisa saja tidak menunjukkan gejala sakit flu hingga 3 minggu sejak virus menyerang. Selama 3 minggu tersebut kucing bisa saja menyebarkan virus, meskipun tidak terlihat sakit.

Bagaimana tanda-tanda kucing terserang Flu ?

Gejala flu kucing mirip seperti flu pada manusia. Di awali dengan bersin-bersin bekelanjutan, demam, nafsu makan berkurang atau hilang sama sekali, lemah, lesu, diikuti dengan batuk, mata merah dan berair. Tanda-tanda penyakit biasanya mulai berkurang setelah 7 hari dan kembali ke kondisi semula dalam 2-3 minggu. Pada beberapa kasus, penyakit ini dapat menyebabkan semacam sariawan pada mulut dan menyebabkan kucing kesakitan bila makan.

Apakah Flu kucing menular pada manusia ?

Tidak. Virus flu pada kucing berbeda dengan virus flu yang menyerang manusia.

Apakah flu kucing dapat diobati ?

Sayangnya hingga saat ini belum ada obat untuk flu kucing. Segera temui dokter hewan bila gejala penyakit ini terjadi pada kucing Anda. Pemberian obat-obatan seperti antibiotik lebih bersifat mencegah infeksi sekunder yang disebabkan oleh bakteri. Obat-obat lain yang diberikan biasanya bertujuan untuk mengurangi gejala flu seperti menurunkan panas, melegakan pernafasan dan menghilangkan lendir saluran pernafasan yang berlebihan. Selebihnya sangat tergantung pada sistem kekebalan tubuh kucing itu sendiri.

Pada kucing dengan kondisi dan gizi yang bagus, penyakit flu ini akan sembuh sendiri dalam waktu 2-3 minggu. Meskipun kucing tidak mau makan, usahakan ada makanan yang masuk ke dalam tubuh dengan cara disuapi, agar kucing tersebut tetap mempunyai energi dan nutrisi yang baik untuk memerangi virus flu.

Apakah Kucing yang terserang Flu dapat kembali sehat ?

Biasanya kucing yang terserang flu kembali sehat dalam beberapa minggu. Pada beberapa kasus infeksi dan gejalanya berlangsung lebih lama, Kucing terlihat selalu bersin-bersin dan pilek selama beberapa bulan. Hal ini dapat menyebabkan kondisi kucing kurang baik dan mudah terserang penyakit lain.

Perlukah diberi vitamin atau suplemen ?

Vitamin dan suplemen dapat membantu meningkatkan kondisi dan sistem kekebalan tubuh kucing yang sedang sakit. Konsultasikan dengan dokter hewan vitamin/suplemen yang cocok beserta dosisnya.

Apakah Vaksinasi dapat menyembuhkan kucing yang sakit flu ?


Vaksinasi lebih bersifat pencegahan.Vaksinasi rutin tidak 100 % melindungi kucing dari penyakit. Pada kucing yang rutin divaksinasi, meskipun terserang flu biasanya tidak parah dan lebih cepat sembuh.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Post Icon

Vitamin untuk Kucing Kesayangan Anda

Vitamin untuk Kucing Kesayangan Anda

Vitamin adalah bagian penting dari makanan kucing esensial. Gizi yang tepat sangat diperlukan agar kucing anda memiliki bulu yang sehat, mata yang bersinar, dan berat badan yang ideal. Selain itu, tanpa makanan yang tepat , kucing akan mengalami atrofi otot, fungsi kekebalan tubuh menurun, dan rentan terhadap penyakit. Oleh sebab itu pemilik kucing perlu memiliki pengetahuan tentang kebutuhan vitamin kucing dan makanan tambahan apa yang perlu diberikan pada kucing kesayangannya, tentunya dengan dosis dan proporsi yang tepat.

Suplemen sering kali diperlukan mengingat seringkali dalam pembuatan makanan kucing tingkatan vitamin dan zar nutrisi lainnya dalam makanan kucing lebih rendah dari kebutuhan kucing yang seharusnya. Terkadang rendahnya vitamin dan zat gizi lainnya ini disebabkan karena proses pembuatannya atau makanan kucing terlalu lamadisimpan, sehingga vitamin mengalami degradasi dan levelnya menurun.

Secara umum, ada enam jenis utama nutrisi kucing yang diperlukan:

1. Protein hewani (terutama asam amino Taurin).

Paling tidak dua puluh lima persen dari asupan kalori kucing harus berasal dari protein berbasis daging. (protein dari tanaman tidak memberikan kecukupan dan kelengkapan asam amino yang perlu.) Pada kasus dimana kucing kekurangan protein hewani, kucing akan memdegradasi otot mereka sendiri, yang berakibat pada kelemahan dan berbagai masalah kesehatan lainnya, termasuk cacat dan rendahnya kekebalan tubuh. Taurin sangat penting bagi kucing karena tanpa asupan yang cukup dalam diet kucing, kucing akan mengalami masalah jantung.

2. Vitamin yang larut dalam air (terutama niasin dan vitamin C)

Kucing tidak dapat membuat cukup niasin di dalam tubuhnya (catatan : vitamin B dapat disintesis dari triptofan) i, sehingga niacin adalah bagian penting dari kebutuhan vitamin kucing dan gizi kucing. Jika makanan kucing tidak mengandung cukup niasin, kucing mungkin mengalami kehilangan nafsu makan, penurunan berat badan, radang gusi, atau diare. Vitamin C memainkan peran penting dalam nutrisi kucing karena diperlukan untuk sintesis kolagen, yang merupakan jaringan paling umum di dalam tubuh.

3. Vitamin yang larut dalam lemak (terutama vitamin A)

Makanan kucing yang baik harus mengandung cukup vitamin A, seringkali tercantum pada kebutuhan vitamian dan suplemen kucing sebagai retinyl palmitate. Vitamin A adalah bagian penting dari kebutuhan vitamin kucing karena kekurangan vitamin A akan menyebabkan rabun senja, masalah kulit dan bulu, serta terhambatnya pertumbuhan .

Catatan : vitamin yang larut dalam lemak tidak diekskresikan melalui urin dan dapat mencapai tingkatberacun dalam tubuh bila diberikansecara berlebihan berlebihan.

4. Lemak (arachidonic acid)

Arachidonic acid adalah asam lemak esensial yang hanya ditemukan di lemak hewan. Makanan kucing harus mencakup asam arakidonat karena membantu mengatur pertumbuhan kulit, bantu dalam pembekuan darah, dan membantu mengoptimalkan sistem reproduksi dan pencernaan pada kucing.

5. Serat

Serat memainkan peran penting dalam gizi kucing; kekurangan serat dapat menyebabkan kucing mengalami sembelit. Keuntungan tambahan dari serat adalah bakteri pro-biotik bakteri dalam usus kucing memakan serat ini. Mikroba ini membantu kucing anda dalam meningkatkan daya tahan tubuh terhadap serangan penyakit saluran pencernakan dan bakteri pathogen .

6. Mineral

Makanan kucing yang baik harus mengandung mineral penting seperti kalium, magnesium, seng, kalsium, besi, fosfor dan natrium klorida. Mineral ini membantu kesehatan dan kekebalan kucing.

Catatan : Jangan memberikan vitamin secara berlebihan pada kucing anda . Jika kucing diberi suplemen yang mengandung terlalu tinggi kalsium atau magnesium, kucing anda akan mengalami infeksi saluran kemih. Ikan secara alami mengandung kedua mineral ini dalam jumlah yang tinggi, sehingga pemilik kucing harus membatasi jumlah ikan dalam diet kucing. Selain itu, obat hairball berbasis minyak sebaiknya dihindari karena dapat mengganggu nutrisi kucing dan penyerapan vitamin .

Jika anda menambahkan suplemen ke dalam makanan kucing anda

Cara termudah untuk manfaatkan keuntungan dan fungsi vitamin secara maksimal adalah melalui pemberian supplemen yang sesuai dengan kebutuhan kucing. Salah satu acuan yang dapat digunakan untuk kebutuhan nutrisi kucing adalah standard yang dikeluarkan oleh : the Association of American Feed Control Officials (AAFCO) for untuk kitten dan kucing dewasa. Jika anda membeli makanan kucing perhatikanlah kandungan gizi, kualitas dan nilai gizi keseluruhannya. Harga supplemen akan sangat tergantung pada produsen, kisara harga normalnya antara Rp 5 ribu – Rp. 30 ribu. Perlu diingat bahwa kucing yang berbeda memiliki kebutuhan vitamin yang berbeda pula, dan kebutuhannya akan sangat tergantung pada usia. Dengan bertambahnya usia kucing, amaka kebutuhan gizi nya a akan berubah juga. Pemilik kucing sebaiknya memberi makan kucing mereka dengan makanan diet yang dirancang sesuai dengan ras kucing, usia, dan tingkat aktivitas kucing.

Memahami kebutuhan vitamin kucing

Jika anda seorang pemilik kucing baru ataupun telah lama memelihara kucing, anda perlu tahu cara menjaga agar kucing Anda tetap sehat. Pencegahan merupakan kunci untuk dari keberhasilan panjang panjang anda dalam memelihara kucing agar kucing anda tetap sehat dan dapat berkembang biak dengan baik. Salah satu kunci keberhasilan tersebut adalah memahami kebutuhan akan vitamin untuk kucing anda dan memberikannya dalam dosis yang tepat sesuai dengan kebutuhannya.

Kebutuhan harian vitamin yang dikombinasikan dengan diet seimbang, akan dapat menjaga sistim kekebalan tubuh kucing, menjaga bulu kucing tetap tebal dan mengkilap. Makanan kucing yang seimbang seharusnya dapat mencukupi kebutuhan akan vitamin yang diperlukan. Seperti yang telah dibahas sebelumnya dalam pengolahannya seringkali karena pemanasan dan penyimpanan yang terlalu lama vitamin dalam makanan mengalami degradasi, sehingga tingkatannya dalam makanan tidak mencukupi kebutuhan kucing anda.
Pada dasarnya ada dua kelompok suplemen yang diperlukan oleh kucing: yaitu vitamin yang terlarut dalam lemak dan yang terlaur dalam air. Vitamin yang terlarut dalam air adalah Vitamin C dan vitamin B kompleks seperti thiamin dan niacin. Jika kucing Anda tidak mendapatkan kucing dalam jumlah yang cukup vitamin ini, kucing anda akan mengalami mengalami kondisi tertentu seperti memperlambat penyembuhan, kerentanan terhadap penyakit, kehilangan refleks saraf dan fungsi serta kelemahan umum pada anggota badan. Vitamin C bahkan mencegah infeksi saluran kemih. Thiamin suplemen penting jika Anda memberi makan kucing Anda ikan mentah dalam jumlah besar sebab jika anda melakukan ini seringkali kucing anda kekurangan Tiamin.

Karena vitamin yang larut dalam lemak disimpan dalam jaringan lemak kucing, penting untuk diketahui bahwa Anda tidak memberikannya secara berlebihan. Satu vitamin yang larut dalam lemak adalah lemak vitamin A, yang mencegah kebutaan dan menjada agar pertumbuhan kucing anda normal, pertumbuhan kulit dan bulu yang sehar dan normal.
Kekurangan vitamin D dapat menyebabkan rakhitis sementara Vitamin E sangat penting dalam kesehatan reproduksi. Vimain lain yang larut dalam lemah adalah Vitamin K, yang membantu mempercepat pembekuan darah jika luka dan mencegah pendarahan /hemorraging.

Vitamin yang telah disebutkan di atas biasanya dapat disupply dari sayuran dan buah-buahan. Namun, pada umumnya makanan kucing yang biasa mungkin tidak dapat memberikan dosis yang cukup untuk memenuhi kebutuhan vitamin kucing.

Karena gizi pada kucing sangat kompleks dan bergantung pada mereka jenis kucing yang anda miliki, serta nya usia dan berat badan, Anda harus selalu berkonsultasi dengan seorang ahli untuk memberikan jumlah yang tepat untuk suplemen makanan untuk kucing Anda. Tentunya Kucing Anda akan sangat berterima kasih terhadap anda jika anda memberikan makanan yang memenuhi kebutuhan gizi kucing dan tentunya terhadap kasih sayang yang anda curahkan kepada kucing kesayangan anda.

Sumber bacaan : http://www.helium*com

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Post Icon

Cara Memilih Cat Food

Cara Memilih Cat Food

- Memperhitungkan faktor² (usia kucing,berat badan,catatan kesehatan,budget)

- Melihat ingredients (pastikan bahan pertama pd komposisi catfood adlh daging/meat dan bkn by-product atopun sereal)

- Menghindari catfood yg berbahan corn,soy,wheat,dll ... kucing adlh hewan karnivora,yg mrka butuhkan adlh protein hewani dan bkn karbohidrat

- Memperhatikan efek catfood tsbt pd kucing kurang lebih 1 bulan ... klo ga cocok switch ke merk laen ...



Makanan memegang peranan yang sangat penting terhadap pertumbuhan dan kesehatan kucing kita. Makanan terbaik adalah makanan yang memenuhi semua kebutuhan nutrisi bagi tubuhnya, dan sedekat mungkin dengan makanan yang diberikan oleh alam kepada mereka. Untuk mengetahui apakah makanan yang kita berikan sudah cukup baik, kita dituntut untuk belajar dan mengetahui nutrisi apakah yang dibutuhkan oleh tubuh dan sekaligus juga apa yang berbahaya buat mereka.

Faktor pertama yang patut jadi pertimbangan kita dalam memilih makanan adalah bahan dasar. Kucing adalah binatang karnivora murni, artinya kebutuhan makanannya semuanya didapat dari daging. Kebutuhan akan protein nabati didapat secara tidak langsung dari mangsanya, misalnya dari tumbuhan yang masih belum habis dicerna dalam usus seekor tikus. Makanan terbaik bagi kucing adalah makanan yang alami, yang bisa kita penuhi dengan membuat sendiri dari daging (ikan, ayam, kalkun, dsb) dengan tambahan vitamin. Akan tetapi sering kita dihadapkan dengan kendala waktu dan tenaga yang terbatas. Selain itu home made cat food tidak bisa disimpan terlalu lama yang akan mengakibatkan rusaknya nutrisi dan resiko terinfeksi bakteri.

Untuk memberi commercial cat food (makanan pabrik), wajib kita sadari bahwa tidak semua cat food terbuat dari bahan dasar (daging) yang aman untuk kucing. Apabila didalam kemasannya tidak dicantumkan terbuat dari human grade meat (daging yang aman dikonsumsi manusia), maka kita patut curiga bahwa ada kemungkinan dagingnya adalah by product (sisa-sisa tubuh dari rumah pemotongan hewan), atau bahkan juga daging kucing atau anjing yang mati di euthanasia!! Sangat disarankan untuk memilih makanan yang mencantumkan dan menjamin bahwa productnya mengandung bahan2 alami.

Faktor kedua, kucing membutuhkan makanan dengan kadar air yang tinggi. Di alam, kucing memangsa binatang yang didalam tubuhnya 70% terdiri dari air. Oleh sebab itu kucing yang makan makanan alami akan kurang kebutuhannya akan minum. Kucing yang diberi makan dry food (kibles) dan kurang diimbangi dengan minum air yang banyak akan membuat kerja ginjal menjadi berlebih. Masalah yang sering timbul kemudian adalah urinary tract disorder atau yang sering dikenal dengan istilah kencing batu, yaitu dengan gejala kucing sulit kencing, kencing berdarah, kencing diluar litter box, kucing sering menjilati area genitalnya karena merasa sakit/tidak nyaman. Jadi kalau memungkinkan berilah kucing makanan basah, dibanding dengan dry food. Dry food juga mengandung kadar karbohidrat yang tinggi yang sebenarnya tidak dibutuhkan oleh kucing. Tidak seperti manusia, kucing membutuhkan energinya dari protein dan lemak, dan sangat rendah kebutuhan akan karbohidrat. Jadi commercial cat food terbaik adalah grain free (tidak mengandung biji-bijian) dan mengandung tidak lebih dari 5% kadar karbohidrat!

Faktor ketiga, hindari memberikan makanan dengan bahan-bahan pengawet yang berbahaya seperti Butylated Hydroxyanisole (BHA), Butylated Hydroxytoluene (BHT), propyl gallate, propylene glycol, dan ethoxyquin. Bahan-bahan tersebut dicurigai dapat mengakibatkan kanker pada binatang peliharaan. Sebaliknya, pilihlah makanan dengan kandungan vitamin C dan vitamin E.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Post Icon

Membasmi Ear Mites



Teman, pernahkah anda mengalami kasus dimana kucing anda suka menggaruk belakang telinga sambil geleng2 kepala atau malah sambil berlarian seperti gila? Dalam jangka waktu tertentu mungkin anda akan melihat kucing anda jadi botak. Pernahkah anda cek kedalam lubang telinga kucing anda dan anda temui telinganya kotor sekali?
Pernahkah anda menyangka bahwa mungkin sekali binatang seperti di foto sebelah ini adalah penyebabnya?
Ear mite biasanya hidup didalam kanal telinga, tapi bisa juga menyeberang ke tubuh terutama pada daerah wajah, kaki, leher dan pangkal ekor. Binatang ini dengan sangat mudahnya pindah dari satu kucing ke kucing yang lain atau juga ke anjing.
Apabila dibiarkan berkelanjutan, ear mite bisa menyebabkan infeksi bakteri dan mungkin harus di obati dengan treatment antibiotik oleh drh.
Pengobatan:
1. Ivermectin; 1cc ivomec 1% pada setiap telinga
2. Frontline; 1 tetes pada setiap telinga
3. Revolution; Digunakan dua minggu sekali pada waktu mandi
4. Boric acid powder; Ditaburkan ke dalam lubang telinga, akan membuat ear mite menjadi mati karena dehidrasi.

SUMBER: KUNAMON CATTERY

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Post Icon

Mengatasi Kucing Tidak Mau Makan

Mengatasi Kucing Tidak Mau Makan


Berbeda dengan anjing atau hewan lain, sangat berbahaya bagi kucing bila tidak makan satu hari saja. Pada hewan yang tidak makan, energi untuk berbagai proses fisiologi tubuh tetap tersedia dari pembakaran lemak yang disimpan di jaringan tubuh. Tetapi proses pembakaran lemak menjadi energi pada tubuh kucing sangat tidak efisien. Pada saat pembakaran lemak tersebut, ada semacam perubahan metabolisme pada kucing yang menyebabkan kerusakan jaringan organ hati yang disebut hepatik lipidosis

Banyak sekali penyebab kucing tidak mau makan. Paling sederhana bisa saja karena kucing sedang bosan dengan makanan yang biasa diberikan. Penyebab lain yang lebih parah dan ditakuti yaitu sakit. Nafsu makan pada kucing sakit akan berkurang atau bahkan hilang sama sekali. Tindakan yang terbaik bila kucing tidak mau makan, segera temui dokter hewan dan konsultasikan masalah kucing anda.

Untuk sementara beberapa tindakan sederhana berikut dapat dilakukan untuk mengatasi nafsu makan yang hilang, tetapi bila terus berlanjut segera bawa kucing anda ke dokter hewan.

Pancing nafsu makan
Kadang-kadang kucing agak sedikit malas-malasan dan manja. Coba sodorkan makanan (piring makanan) ke depan hidungnya atau masukkan sedikit makanan ke dalam mulutnya dan lihat apakah nafsu makannya terbangkitkan. Cara ini bisa dicoba beberapa kali, bila tidak berhasil juga gunakan cara berikutnya.

Campur & ganti makanan
Seperti manusia, kucing pun bisa bosan terhadap makanan yang sama setiap hari. Beberapa makanan kucing komersial yang kering (berbentuk biskuit kecil) memang kurang memiliki bau dan rasa yang membangkitkan selera. Hal ini bisa dicoba diatasi dengan memberikan makanan basah atau makanan kalengan yang memang memiliki aroma dan rasa yang lebih kuat. Bila kucing mau makan makanan basah tersebut, coba campurkan makanan kering dengan makanan basah. Makanan kalengan (basah) sebaiknya tidak diberikan setiap hari untuk jangka panjang karena selain nutrisinya tidak mencukupi juga dapat mempercepat pembentukan plak atau karang gigi.

Berbagai produk makanan kalengan untuk kucing banyak tersedia di pasaran/ petshop, dari yang murah hingga yang mahal. Perhatikan pula kandungan dari tiap merek makanan. Makanan yang sering dijumpai seperti whiskas & friskies biasanya cukup untuk merangsang nafsu makan. Bila ingin lebih baik dapat diberikan makanan dengan merek Science Diet (Hills) atau bila ingin lebih baik bisa diberikan makanan khusus “Science Diet a/d” (Science Diet Prescription a/d). Selain rasa dan aroma yang lebih merangsang, nutrisi “Science Diet a/d” juga lebih baik & lebih lengkap. Perlu diingat makanan khusus “Science Diet a/d” hanya untuk diberikan sekali-sekali, bukan untuk makanan setiap hari.

Suapi kucing
Menyuapi kucing bisa dengan tangan, sendok kecil atau lebih mudah menggunakan syringe (spoit/suntikan) tanpa jarum. Makanan yang diberikan adalah makanan basah. Makanan basah ini bisa berupa :

* makanan kalengan
* makanan kering yang direndam air hangat dahulu, kemudian setelah lunak dihancurkan dengan sendok atau blender
* campuran makanan kalengan dengan makanan kering yang sudah dihancurkan
suapi kucing sambil sesekali sodorkan makanan pada prirng makannya untuk melihat apakah kucing sudah mau makan sendiri. Hati-hati bila menyuapi dengan menggunakan syringe. Pegang kepala atau telinga kucing, masukkan syringe berisi makanan cair dari samping (ujung samping mulut), tekan syringe pelan-pelan agar kucing bisa mengunyah dan menelan makanan dengan baik. Syringe berisi makanan jangan disemprotkan kedalam mulut kucing karena bisa menyebabkan kucing tersedak makanan.

Beri vitamin & perangsang nafsu makan
Beberapa suplemen atau vitamin dapat diberikan sebagai perangsang nafsu makan. Vitamin yang paling sederhana dan mudah di dapat biasanya vitamin B kompleks. Vitamin ini dapat diberikan dalam bentuk tablet atau sirup.

Suplemen lain yang dapat diberikan adalah asam amino lisin (Lysine). Selain dapat merangsang nafsu makan, lisin juga dapat mengganggu replikasi/perkembangan virus herpes penyebab penyakit Feline Rhinotracheitis (Flu Kucing).

Carilah suplemen & vitamin ini di apotik terdekat. Biasanya lisin dan B kompleks banyak tersedia sebagai suplemen untuk anak-anak, seperti Biolysin® Syrup, Lysmin ® (mengandung lisin & B kompleks), Becombion® syrup (B kompleks). Biasakan memberi vitamin bersamaan atau beberapa menit setelah makan. Apalagi pada kucing yang tidak makan seharian, pemberian suplemen yang tidak didahului pemberian makanan dapat mengiritasi lambung dan menyebabkan muntah. Konsultasikan cara pemberian dan dosis suplemen ini dengan dokter hewan langganan anda.

Pemberian suplemen seperti lisin dan B kompleks baru akan berpengaruh meningkatkan nafsu makan beberapa hari setelah diberikan terus menerus setiap hari. Bila ingin yang berpengaruh lebih cepat (instan), hubungi dokter hewan langganan anda dan mintalah obat perangsang nafsu makan (appetite stimulant) seperti diazepam (valium dosis 0.05-0.2 mg/kg IV sid-qod atau 0.5 - 1 mg PO sid *).

Diazepam adalah obat keras yang dapat mempengaruhi pusat rasa lapar di otak. Reaksi obat ini cukup cepat sekitar 10-15 menit setelah diberikan secara oral. Oleh karena itu segera sediakan makanan di dekat kucing agar ia dapat segera makan begitu obat bereaksi. Karena adanya efek ketagihan (adiktif) sebaiknya diazepam tidak diberikan lebih dari 2 kali berturut-turut.

Tube feeding
Tube feeding adalah pemberian makan langsung ke dalam perut melalui selang. Biasanya dilakukan oleh dokter hewan pada hewan yang sakit yang tidak dapat mengunyah dan menelan makanan sedikit pun. Tube feeding ini juga sering dilakukan pada anak kucing yang tidak disusui induknya dan tidak dapat menyedot susu dari dot.

Sumber : http://www.kucingkita.com/
belangtelon is offline  
 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Post Icon

Mengapa Saya Tidak Memberikan Imboost, Stimuno & Inmunair Pada Kucing Yang Sedang Sakit/Sakit Parah drh. Neno WS, 2009

Mau tahu alasannya ? kita lihat uraian berikut….
Tentang Produk Imunostimulan Manusia

Setidaknya ada sekitar 15 brand imunostimulan yg ada di Indonesia (bisa lihat di MIMS atau ISO terbaru). Merk yang cukup terkenal & sering digunakan adalah imboost & stimuno Kandungan utama sebagian besar imunostimulan adalah Echinacea. Beberapa brand menggunakan kombinasi bahan tambahan seperti vitamin, ekstrak meniran, ekstrak mengkudu, ekstrak berry, bahkan ada yg menambahkan ekstrak jamur kayu yang dipercaya mempunyai efek penyembuhan.

Ada beberapa spesies Echinacea, ekstrak yg digunakan bisa berasal dari akar, batang atau, daun atau bunga. Masing-masing spesies 7 & bahan mempunyai kandungan yang berbeda.

Tentang kandungan & cara kerja

Bagaimana kerja Echinacea meningkatkan kekebalan tubuh, masih belum banyak diketahui secara spesifik. Sebagian besar jurnal penelitian belum memberikan informasi yg lengkap.

Karakteristik kandungan sebagian besar produk imunostimulan adalah lipopolisakarida dan zat-zat lain yang sama-sama merupakan zat berukuran bermolekul besar. Kebanyakan zat bermolekul besar akan dianggap sebagai benda asing/alergen bila dimasukan ke dalam tubuh. Akibatnya system kekebalan tubuh akan bereaksi terhadap benda asing tersebut. Sistem kekebalan menjadi aktif dan memproduksi berbagai zat & antibodi untuk menyingkirkan benda asing. Pemberian terus menerus dapat melatih & memperkuat sistem kekebalan tubuh terhadap infeksi.

Efek pemberian jangka panjang belum banyak diketahui. Beberapa zat seperti ekstrak meniran dapat menyebabkan ganguan ginjal dan tidak boleh digunakan pada wanita hamil.

Ilustrasi sederhana mengenai cara kerja imunostimulan adalah, kerjanya “menampar” sistem kekebalan tubuh secara pelan-pelan sehingga tetap bangun dan aktif. Efek jangka panjangnya ?... bayangkan saja bagaimana bila anda “ditampar” untuk tujuan baik, secara pelan-pelan dan terus menerus. Awalnya mungkin sedikit terganggu, kemudian mulai terbiasa (karena sadar hal tersebut untuk tujuan baik), lama-lama pasti kesal dan memberikan reaksi negatif.

Begitu juga dengan sistem kekebalan. Awalnya akan kaget dan bangun, bereaksi memproduksi antibodi & zat lainnya. Lama-lama akan terbiasa dan memproduksi zat-zat tersebut secara konstan pada konsentrasi yang lebih rendah dari awal. Bila hal ini terus berlangsung, akan terjadi penumpukan zat-zat tersebut. Sialnya, kebanyakan zat-zat tersebut adalah juga molekul berukuran besar. Sekali lagi, zat bermolekul besar sering dianggap benda asing/alergen oleh tubuh. Akibatnya tubuh akan menganggap zat-zat kekebalan tubuh yang diproduksi sendiri tersebut sebagai benda asing....dan kemudian akan memproduksi zat-zat kekebalan tubuh lain untuk melawan zat-zat kekebalan tubuh yang sudah diproduksi sebelumnya.

Dalam dunia kedokteran & kesehatan kondisi di atas sering disebut Autoimun. Dengan kata lain tubuh berusaha menghancurkan diri sendiri (ga kompak, kacau deh).

Tentang Produk Imunostimulan Untuk Hewan (Inmunair)

Berdasarkan informasi dari websitenya, Inmunair mengandung propionilbacterium acnes non aktif, Lipopolisakarida E.coli, Thiomersal dan bahan tambahan lain.

Inmunair diperuntukkan bagi hewan ternak ayam (pedaging) dan tidak terdapat pada kategori produk untuk pet (http://www.calier.es/eng/productos.html). Saya belum mendapatkan informasi/alasan kuat disertai hasil penelitian, mengapa produk ini bisa digunakan di hewan kesayangan (anjing & kucing).

Tentang kandungan Inmunair & cara kerja

Sel Propionilbacterium acnes non aktif : Bakteri ini adalah bakteri yang pertumbuhannya lambat dan sering terdapat pada jerawat manusia. Bakteri yg sudah dimatikan yang digunakan dalam inmunair, fungsinya sama seperti echinacea. Bertindak sebagai zat bermolekul besar dan benda asing bagi tubuh.

Lipopolisakarida E. Coli : Bagian dari bakteri E. Coli. Merupakan zat bermolekul besar. Fungsinya sama seperti echinacea & propionilbacterium non aktif, yaitu bertindak sebagai benda asing/alergen bagi tubuh.

Thiomersal : sering disebut juga thimerosal atau sodium ethylmercurithiosalicylate. Merupakan molekul organik yang mengandung merkuri, sering digunakan sebagai antiseptik & adjuvant (pelarut untuk meningkatkan efek vaksin) vaksin manusia. Penggunaan zat ini sebagai adjuvant masih bersifat kontroversi karena diduga menyebabkan autis pada anak-anak. Selain itu zat ini berbahaya/toksik pada manusia bila diberikan secara oral atau topikal pada mukosa & saluran pernafasan (info dari wikipedia). Saya belum mendapat informasi mengenai efeknya bila diberikan oral pada hewan peliharaan seperti anjing dan kucing.

Mengapa saya tidak memberikan Imunostimulan/imuno modulator pada anjing & kucing yang sedang sakit/sakit parah.

Berdasarkan informasi yang saya dapatkan dari berbagai jurnal penelitian mengenai zat yang terkandung dalam produk-produk di atas, ditambah logika / pemikiran pribadi, saya memutuskan untuk tidak memberikan produk imunostimulan pada anjing & kucing yg sedang sakit atau sakit parah, apalagi bila penyakitnya disebabkan virus. Alasannya ada di uraian berikut....

pada saat sakit/awal penyakit (terutama yg disebabkan oleh virus) sebagian besar metabolisme energi aerob (pakai oksigen) tubuh diambil alih oleh mikroorganisme (virus, bakteri, dll). Tubuh Cuma kebagian metabolisme energi yang anaerob dan sebagian kecil yg aerob. Akibatnya produksi energi berkurang drastis karena metabolisme yg anaerob hanya memproduksi energi maksimal 60 % dari yang normal (aerob). Selain itu hasil sampingannya berupa asam laktat juga melimpah. Asam laktat adalah bukti metabolisme energi tidak sempurna/maksimal. Asam laktat menyebabkan tubuh/otot terasa sakit/pegal-pegal. Contoh hal ini terlihat ketika kita mulai terserang flu, badan terasa lemas (karena kurang energi à metabolisme anaerob) dan pegal-pegal.

Reaksi-reaksi kekebalan tubuh memerlukan energi yang banyak. Bagaimana mungkin bisa membuat zat kekebalan dan melawan infeksi, bila sebagian besar generator energi diambil alih oleh penyakit (bakteri, virus dll). Oleh karena itu kita perlu memberikan asupan energi yang mudah dicerna seperti ATP dan atau karbohidrat sederhana yang mudah menghasilkan energi seperti madu, fruktosa, dll. Ada jalur metabolisme energi singkat yang merubah karbohidrat langsung menjadi oksidator/pembasmi penyakit tanpa melalui jalur norma/siklus Krebs. Hal ini tidak diajarkan diperkuliahan kedokteran manapun ( Trus... tau dari mana, dong?.......)

Pada saat fase awal pemberian, produk imunostimulan yang ada sekarang ini (stimuno, inmunair, imboost, dll) menyebabkan imunosupresi (info dari jurnal hasil penelitian). Dengan kata lain menyebabkan penurunan kekebalan tubuh. Bukannya meringankan penyakit, malah memperberat beban tubuh. Coba bayangkan beban tubuh yang sudah kekurangan energi akibat generator energi diambil alih penyakit, ditambah pemberian imunostimulan yang bekerja menjadi alergen/benda asing (mirip dengan penyakit) dan memaksa sistem kekebalan tubuh bereaksi terhadap imunostimulan, sementara sistem kekebalan tubuh juga masih harus melawan penyakit.

Secara sederhana, pada saat sakit & kekurangan energi, sistem kekebalan tubuh hanya bekerja melawan penyakit. Bila diberi imunostimulan, pekerjaan sistem kekebalan tubuh bertambah karena harus juga memproduksi zat kekebalan tubuh sebagai reaksi terhadap imunostimulan.

Fase berikutnya dari pemberian imunostimulan adalah peningkatan zat-zat kekebalan tubuh yang bisa membantu melawan penyakit. Pada manusia ini terjadi sekitar 1-2 minggu setelah pemberian terus menerus. Fase kedua sangat tergantung degan kondisi tubuh orang/hewan yang sakit. Bila kondisi hewan/infeksi sudah berat, fase kedua ini kemungkinan besar tidak akan pernah terjadi.

Pada kasus infeksi virus seperti panleukopenia, calici & rhinotracheitis, kita berlomba dengan virus dan waktu. Secepat mungkin mensupport kucing agar mampu melawan virus. Biasanya dalam waktu sekitar 1 minggu sudah mulai terlihat virus sudah bisa dilawan atau tidak. Setelah kondisi mulai membaik sekitar 1.5- 2 minggu, tubuh mulai punya cukup energi untuk menjalankan berbagai metabolisme dan bisa menjalankan sistem kekebalan tubuh yang “seperti normal” barulah berbagai produk imunostimulan bisa diberikan untuk mempercepat dan menuntaskan persembuhan. Dengan syarat harus bisa menjamin masuknya nutrisi dan energi yang cukup bagi kucing.

Pada kasus virus yang menyerang langsung sistem kekebalan tubuh, atau membuat sistem kekebalan tubuh tidak berfungsi sempurna, seperti Feline Leukemia (FLV), Feline Infectious Peritonitis (FIP) dan AIDS kucing (Feline Immunodeficiency Virus/FIV), pemberian produk-produk imunostimulan/ imunomodulator di atas kelihatannya akan semakin memperparah kondisi kucing. Penyakit-penyakit ini agak sulit didiagnosa dan sering salah didiagnosa oleh para dokter hewan seluruh dunia (termasuk saya... ...)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Post Icon

Menangani kucing diare

- Upayakan memberikan cairan pengganti jika kucing diare ...
campurkan sesendok gula pasir dan sedikit garam dalam segelas air hangat (pengganti Oralit) ... berikan sedikit demi sedikit tapi sering, hal ini dilakukan untuk mengganti cairan yang hilang dari dalam tubuh

- Untuk kitten, sebaiknya dipuasakan selama 1/2 hari
sedangkan untuk kucing dewasa dipuasakan selama 1 hari
(minum tetep diberikan)

- Dapat juga diberikan obat anti diare seperti Diatab, Guanistrep, Norit, dll ... tentunya dengan dosis yang dianjurkan

- Setelah puasa, jangan langsung memberikan makanan kering ... sebaiknya beri makanan basah (wet food) dulu ... atw kalo ngg dry food nya dilembekin

- Jika dalam 24 jam tidak membaik, segera hubungi dokter hewan

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Post Icon

Pemberian Obat Mata


Pemberian Obat Salep Mata



Pengaplikasian salep mata pada kucing kesayangan anda harus dilakukan setelah posisi kucing benar-benar mantap yang dilakukan dengan tangan si aplikator salep mata itu sendiri.

1. Dengan bantuan tangan kiri lakukan penarikankelopak mata bagian bawah dengan menggunakanjempol tangan.

2. Selanjutnya tangan kanan siap mengaplikasikan salep mata yang telah irekomendasikan oleh dokter hewan. Adapun pemberian salep mata diaplikasikan pada bagian kelopak mata kucing bagian dalam.
Perhatian : Jika kucing bergerak tiba-tiba, usahakan tangan anda untuk bergerak supaya menghindari cedera pada mata kucing.

3. Dengan lembut pijat kelopak mata dengan posisi tertutup untuk menyebarkan obat secara merata diseluruh kornea.

Pemberian Obat Tetes Mata



Obat tetes mata diterapkan langsung menuju bola mata. Sebelumnya posisi kepala kucing yang akan diberikan Obat tetes mata tengadahkan menghadap keatas.

1. Adapun pemberian obat tetes mata, diaplikasikan langsung pada sudut mata. botol obat tetes mata di arahkan ke atas terlebih dahulu sebelum dimiringkan mengarah ke sudut mata medial(dekat hidung) kemudian gosok dengan lembut kelopak mata ke arah lateral (keluar ) guna meyebarkan obat.

2. Perbedaan aplikasi obat tetes dengan obat mata, obat tets mata harus diterapkan lebih sering bila dibandingkan dengan salep mata yang mempunyai daya lekat yang kuat sehingga tahan lama bila dibandingkan obat tetes mata yang berbentuk cairan (solutio).

3. namun sebaiknya dalam pengaplikasian obat tets mata maupun salep mata hendaknya dikonsultasikan terlebih dahulu untk menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan oleh pemilik kucing kesayangan.

Source: anekakucing

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Post Icon

Cara membersihkan Telinga Kucing Kesayangan Anda

Cara membersihkan Telinga Kucing Kesayangan Anda

Setiap pemilik kucing secara rutin harus memeriksa telinga kucing kesayngan mereka bahkan dibersihkan bila perlu. Dengan demikian, jika terjadi suatu masalah dapat diberikan pengobatan secara cepat.
Beberapa masalah umum yang sering ditemukan pada telinga kucing meliputi;


1. Ear mites
2. Infeksi bakteri

3. Infeksi jamur


4. Kanker


5. Alergi


6. Penumpukan cerumen tau hasil sekresi telinga yang dapat menggangu pendengaran


Pemeriksaan Telinga


Disarankan untuk memeriksa telinga kucing kesayangan anda dimulai dari usia dini sehingga kucing kesayangan Anda menjadi terbiasa. Dalam memeriksa telinga kucing kesayangan anda setidaknya anda dapat mengetahui atau mencari apakah ada kelainan-kelainan pada telinga kucing kesayangana anda. Hal-hal yang mungkin dapat anda temukan selama melakukan pemeriksaan telinga kucing kesayangan anda diantaranya sebagai berikut:


- Hasil sekresi telinga (cerumen)


- Darah


- Bau busuk


- Adanya Benjolan


- Adanya kemerahan disertai peradangan pada telinga


- Kucing terlihat sering menggaruk dan menggelengkan kepala (indikator menderita ear mite)


Jika setelah anda memeriksa telinga kucing kesayngan anda dan anda memndapatkan duatu kelainan yang serirus hendaklah anda segera membawanya ke dokter hewan kepercayaan anda.



Cara Membersihkan Telinga


Membersihkan telinga tidak perlu dilakukan secara rutin, ceremen yang dihasilkan oleh telinga adalah normal. Bisa dikatakan cerumen dapat berfungsi untuk mencegah kotoran atau benda asing masuk lebih jauh kedalam telingga. Namun, jika telinga tidak pernah dibersihkan dan untuk telinga yang memproduksi lilin atau cerumen terlalu banyak. Hal ini justru akan menjadi masalah bagi kucing tersebut.


1)Sebelum membersihkan telinga kucing, tempatkan kucing kesayangan anda pada pangkuan anda atau buat posisi yang nyaman bagi kucing kesayangan anda.


2)Bila perlu setiap membersihkan anda dapat mengaplikasikan beberapa tetes larutan pembersih telinga atau anda bisa menggunakan baby oli, minyak zaitun yang diteteskan pada cotton bud sebelum digunakan.


3)Setelah diteteskan, Pijat pangkal telinga dengan lembut untuk melonggarkan kotoran atau cerumen yang ada dalam telinga.


4)Gunakan cotton bud atau buat bola kapas, kemudiang angkat kotorang yang ada.


5)Beberapa menghindari penggunaan cotton bud pada telinga, dikhawatirkan karenan bentuknya yang kecil dan kapasnya tidak melekat terlalu kuat pada tangkainya. Ditakutkan akan melukai telinga jika tidak digunakan secara hati-hati.


Beberapa hal yang dapat dilakukan oleh pemilik hewan kesayangan untuk menghindari masalah pada telinga kucing mereka:


Pililah produk pembersih telinga dan konsultasikan terlebih dahulu ke dokterhewan kepercayaan anda. Jangan sembarangan menggunakan produk manusia di terapkan ke kucing kesayangan anda.


Buat bola kapas dan sumpalkan pada telinga kucing ketika memandikan kucing kesayangan anda guna menghindari masuknya air ke telinga.


Lakukan pemeriksaan rutin untuk telinga kucing hewan kesayangan anda..


Usahakan tidak menggunakan cotton bud ke telinga. jika ada, bisa menggunakan pinset yang dibaluti bola kapas.



Nb : lagi iseng browsing ternyata nemu artikel ini semoga bermanfaat (http://aneka-kucing.blogspot)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Post Icon

BULU RONTOK PADA KUCING

BULU RONTOK PADA KUCING

Bulu-bulu menempel di sofa dan baju sepertinya sudah merupakan hal yang biasa bagi pemilik kucing, tapi sekarang kok, bulu yang rontok sepertinya semakin banyak. Ada rasa ketakutan si kucing sedang sakit atau ketakutan bulu kucing tak setebal dan seindah dulu lagi.



Masalah kerontokan bulu merupakan masalah yang sering menyerang kucing, apalagi yang berbulu panjang. Mengatasi masalah ini gampang-gampang susah karena penyebabnya yang banyak.



Sebenarnya ada banyak penyebab bulu rontok pada kucing, seperti di bawah ini :

Rontok normal



Umumnya kucing mengalami kerontokan bulu setidaknya sekali setahun yang kemudian diikuti pertumbuhan bulu baru. Beberapa kucing mengalami kerontokan 2 atau beberapa kali setahun dengan jumlah yang tidak terlalu banyak. Kerontokan yang tidak terlalu banyak juga terjadi pada kucing betina secara periodik sesuai siklus reproduksi kucing.

Kekurangan nutrisi



Anak kucing memerlukan makanan dengan kandungan protein minimal 30 %, sedangkan kucing dewasa 25-30 %. Selain itu juga memerlukan berbagai vitamin dan nutrisi lain agar tetap sehat dan keadaan kulit dan bulu juga tetap optimal. Makanan kucing komersial yang relatif murah biasanya mempunyai kanduingan protein yang rendah dan tidak mengandung berbagai vitamin dan nutrisi tambahan yang diperlukan kucing. Solusinya ganti atau campur dengan makanan yang lengkap dan seimbang nutrisinya (balanced & complete nutrition). Vitamin yang berhubungan erat dengan perkembangan bulu adalah vitamin A dan E. Kelebihan vitamin

Sepertihalnya kekurangan vitamin, kelebihan vitamin juga dapat menyebabkan bulu rontok dan kulit kering, berkerak dan mengelupas.

Suhu kandang/tempat tinggal terlalu panas



Fungsi kulit dan bulu adalah untuk melindungi badan dari berbagai pengaruh lingkungan dan penyakit. Kulit dan bulu juga berusaha mengatur suhu tubuh dalam batas tertentu. Pada tempat beriklim dingin bulu akan terangsang untuk tumbuh lebih tebal dan panjang karena berfungsi mencegah hilangnya panas dari tubuh. Sebaliknya kucing cenderung merontokkan bulunya sendiri bila lingkungan tempat tinggalnya terlalu panas. Tempatkanlah kucing ditempat yang sejuk, kering dan bersih dengan sirkulasi udara yang lancar.



Shampoo & Mandi



Shampoo yang tidak sesuai untuk kucing baik dari segi kandungan dan derajat keasaman (ph) dapat menyebabkan kerontokan. Beberapa shampoo yang banyak busanya mempunyai kandungan deterjen yang cukup tinggi yang dapat mengiritasi kulit dan menyebabkan kerontokan. Frekuensi mandi yang terlalu sering dapat mempengaruhi kelembaban normal kulit & bulu kucing. Kelembaban yang berlebihan dapat menjadi tempat yang sesuai bagi berkembangnya jamur. Sebaliknya kelembaban yang rendah membuat kulit dan bulu kering dan rapuh. Pembilasan dan pengeringan yang sempurna juga dapat membuat kulit iritasi dan bulu rontok.



Kutu/Pinjal (flea)



Gigitan pinjal dapat menimbulkan kemerahan, bengkak dan radang ringan disekitar gigitan. Bila jumlahnya banyak, reaksi alergi dan radang pada kulit semakin meningkat, akibatnya akan mempertinggi resiko kerontokan bulu yang tumbuh di atas kulit tersebut



Tungau (mites)



Kebanyakan tungau hidup dengan menghisap cairan tubuh yang terdapat dikulit, sehingga akhirnya kulit mati dan kering akibat kekurangan cairan dan nutrisi. Tungau seperti demodex dan scabies sering menyerang kucing. Mahluk ini hidup dan tinggal di bawah kulit dalam lubang dan terowongan yang digalinya sendiri. Reaksi alergi dan radang yang muncul juga dapat memperparah kerusakan kulit dan bulu.



Jamur (mold)



Indonesia yang berada di daerah tropis dengan kelembaban tinggi merupakan daerah yang cocok bagi tumbuhnya berbagai jenis jamur. Bulu tebal dan panjang pada kucing juga menciptakan tempat yang cocok bagi tumbuhnya jamur. Salah satu penyakit kulit yang sering disebut ringwormjuga disebabkan oleh jamur. Selain menyerang kucing & anjing, penyakit ini juga dapat menyerang manusia dan menyebabkan gatal-gatal serta kemerahan pada kulit.



Gangguan hormon



Gangguan pada produksi beberapa hormon juga dapat mempengaruhi keadaan kulit dan bulu. Salah satu yang paling jelas adalah kebotakan yang bersifat simetris pada kedua sisi tubuh akibat gangguan pada hormon adrenal



Alergi



Alergi dapat disebabkan oleh berbagai hal seperti gigitan kutu, makanan, vaksin dan obat-obatan, rumput atau tanaman lain, plastik, dll. Pemecahan masalah alergi relatif mudah yaitu dengan pemberian antihistamin dan menghindarkan kontak dengan bahan penyebab alergi, yang sulit adalah mencari dan mengidentifikasi bahan penyebab alerginya.



Obat-obatan



Obat-obatan anti kanker pada saat menjalani kemoterapi juga dapat menyebabkan bulu rontok. Suntikan beberapa jenis obat dapat menyebabkan kerontokan disekitar tempat suntikan. Bulu biasanya akan tumbuh kembali setelah efek obat habis.

Gangguan kekebalan



Kerontokan bulu juga terjadi pada beberapa penyakit gangguan kekebalan tubuh seperti autoimun.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Post Icon

PENGGUNAAN HAIRDRAYER

Yg dianggap kurang dalam pemakaian haridryer buat kucing itu krn panasnya terlalu panas buat kucing. makanya pakenya harus sambil digoyang2in terus supaya panasnya ngga terkonsentrasi di satu titik.
pake blower lebih aman sekaligus lebih cepet kering krn anginnya kenceng bgt, tp umumnya kan bunyinya kenceng bgt bisa bikin kucing stress dan panik.
nah jadi memang masing2 alat ada plus minusnya tinggal pertimbangan lebih lanjut masing2 gimana.
paling gini triknya, kucing dimasukin ke kandang baru tiup pake blower. tp sekali2 dimatiin blowernya trs elus2 dan tenangin. setelah selesai dikasih makan atau treat supaya dia lama2 terbiasa.

post by. frckls

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Post Icon

Analisa Bisnis : Ternak kucing Persia & Exotic.

Halaman 17
Oleh : Cacang Effendi
Pada halaman ini saya akan mencoba menganalisa rugi laba beternak kucing ras  persia dan Exotic  breed / Show quality, Kucing ras Persia dan exotic merupakan ras yang paling populer di Indonesia, hampir 95 % peternak di Indonesia berternak ras ini, Tentunya persaingan harga dalam penjualan harga anakan kucing juga banyak terjadi. Disini saya membuat 2 analisa dengan menggunakan  indukan lokal (hasil ternak cattery Indonesia) dan Indukan Import.
1. Menggunakan Indukan Lokal hasil ternak cattery Indonesia



Modal : 
- Pembelian indukan 1 jantan 2 betina , total 3 ekor a rp 10 000 000 = rp 30 000 000
  Masa produksi dianggap 5 tahun , jadi pengeluaran pertahun/depresiasi  rp 6 000 000/tahun.
- Kandang 3 bh a rp 1 000 000 total Rp 3 000 000, masa depresiasi 5 th , pengeluaran rp 600. 000 / tahun
Total pengeluaran/ depresiasi modal Rp 6 600 000

Pengeluaran rutin :
- Makanan : kebutuhan kucing sekitar 3 kg/ekor /bln , harga makanan rp 250 000/3 kg
Jadi total pengeluaran untuk makanan setahun :  3 X 250  000 X 12 = Rp 9 000.000
- Dr hewan  untuk kontrol, pengobatan/ treatment, vaksinasi  rp 100 000/ekor per bulan.
total pengeluaran untuk dokter setahun : 3 X 100000 X 12 = Rp 3 600 000
- Tenaga kerja:
 1 orang dengan gaji rp 300 000 /bln ( di paruh waktu dg pekerjaan lain)  Total rp 3 600 000/th
- Vitamin, Suplemen, toys dll : rp 100 000/bulan , total Rp  1 200 000
Total Pengeluaran rutin Pertahun = Rp 17.400.000

Pemasukan :
Asumsi setiap melahirkan rata-rata 4 ekor hidup , setahun 2 kali melahirkan, 1 induk  total 8 ekor/tahun untuk 2 induk total 16 Ekor, harga jual untuk anak  kucing  yang  di hasilkan dari perkawinan dari induk  Import  rata2 rp 4 000 000, Total pemasukan rp 64 000 000.

Kalkulasi :
Pemasukan                                                 Rp 64 000 000
Pengeluaran rutin                                        Rp  (17 400 000)
Depresiasi                                                  Rp   (6 600 000 )
_________________________________________________
Laba (Rugi)                                               Rp 40 000 000



2. Menggunakan Indukan Import
Asumsi membeli indukan yang di import langsung dari Rusia, USA , Eropa kwalitas show atau Breed.



Modal : 
- Pembelian indukan 1 jantan 2 betina , total 3 ekor a rp 40 000 000 = rp 120 000 000
  Masa produksi dianggap 5 tahun , jadi pengeluaran pertahun/depresiasi  rp 24 000 000/tahun.
- Kandang 3 bh a rp 1 000 000 total Rp 3 000 000, masa depresiasi 5 th , pengeluaran rp 600. 000 / tahun
Total pengeluaran/ depresiasi modal Rp 24 600 000

Pengeluaran rutin :
- Makanan : kebutuhan kucing sekitar 3 kg/ekor /bln , harga makanan rp 250 000/3 kg
Jadi total pengeluaran untuk makanan setahun :  3 X 250  000 X 12 = Rp 9 000.000
- Dr hewan  untuk kontrol, pengobatan/ treatment, vaksinasi  rp 100 000/ekor per bulan.
total pengeluaran untuk dokter setahun : 3 X 100000 X 12 = Rp 3 600 000
- Tenaga kerja:
 1 orang dengan gaji rp 300 000 /bln ( di paruh waktu dg pekerjaan lain)  Total rp 3 600 000/th
- Vitamin, Suplemen, toys dll : rp 100 000/bulan , total Rp  1 200 000
Total Pengeluaran rutin Pertahun = Rp 17.400.000

Pemasukan :
Asumsi setiap melahirkan rata-rata 4 ekor hidup , setahun 2 kali melahirkan, 1 induk  total 8 ekor/tahun untuk 2 induk total 16 Ekor, harga jual untuk anak  kucing  yang  di hasilkan dari perkawinan dari induk  Import  rata2 rp 8 000 000/ekor , Total pemasukan rp 128 000 000.

Kalkulasi :
Pemasukan                                                 Rp 128 000 000
Pengeluaran rutin                                        Rp  (17 400 000)
Depresiasi                                                  Rp  (24 600 000 )
_________________________________________________
Laba (Rugi)                                               Rp   86 000 000

Bila anda lihat dari Perbandingan Analisa rugi laba antara menggunakan indukan lokal dengan Indukan Import, ternyata lebih menguntungkan menggunakan indukan Lokal karena anda akan mencapai ROI  dalam 1 tahun sedangkan untuk Import membutuhkan waktu sekitar 1,5 tahun. 

Keuntungan menggunakan indukan Lokal :
- Modal lebih kecil.
- Umumnya kucing sudah beradaptasi dengan cuaca tropis , jadi lebih tahan terhadap Penyakit.

Keuntungan menggunakan Indukan Import :
- Prestige

Kesimpulan :
- Bila anda ingin ternak kucing ras Persia & Exotic dengan risiko finansial dan investment yang lebih kecil, sebaiknya ternak dengan menggunakan indukan Lokal.
- Penggunaan Indukan Import di perlukan untuk menambah darah baru/ Blood line dalam program ternak anda.
- Anakan yang di hasilkan dari perkawinan ras persia atau  exotic sangat bervariasi kwalitasnya, karena kucing persia dan exotic berasal dari ras campuran , yang sering terjadi adalah turunnya break hidung tidak sejajar mata, yang membuat kwalitasnya menjadi kwalitas pet. dan harga jual nya pun menjadi rendah.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Post Icon

Penyakit Kulit pada Kucing yang umum di temui di Indonesia.

Halaman 36
Oleh : Cacang Effendi

Saya bukan dokter Hewan, Tetapi  karena banyak sekali rekan pencinta kucing yang mengeluh tentang Penyakit kulit yang di derita oleh kucing kesayangannya, dan hampir setiap hari ada pertanyaan tentang Penyakit Kulit yang masuk ke Forum Face Book yang saya buat untuk membantu pencinta kucing pemula "Sukses Beternak Kucing Ras " http://www.facebook.com/groups/forum.diskusi.SBKR/ , terpaksa saya menulis halaman ini. Tentunya tulisan ini hanya berupa pengalaman yang kami lakukan, dan rujukan terbaik adalah menemui dr hewan , bila kucing anda menderita Penyakit Kulit.

Seringkali pemilik kucing langsung menyatakan kucing saya terkena "jamur"  bila ada masalah kulit pada kucing nya, dan langsung di kasih obat Jamur, Malah ada yang langsung minta suntik anti Jamur , yang bahaya lagi yang di suntikkan adalah Ivermectin, suatu obat anti parasit pada hewan. Banyak salah Kaprah dalam pengobatan penyakit Kulit.  Untuk menambah pengetahuan, saya mencoba mengenalkan penyakit Kulit yang sering saya temui di Indonesia, Pencegahan dan penanganan Penyakit kulit. Gambar di bawah saya ambil dari : Cornell Photo tidak untuk komersial.

Cara awal sederhana untuk mengindentifikasikan kucing anda mengalami gangguan kulit adalah Apakah Kucing anda sering Menggaruk . Bila jawabannya ya, ada kemungkinan kucing anda mengalami masalah kulit.





Penyakit Kulit Yang Banyak di temui di Indonesia :

1. Ring Worm
Ringworm adalah jenis lain dari jamur yang menyerang kucing, Terutama anak kucing di bawah satu tahun. Hal ini menyebabkan lesi melingkar di kepala kucing, telinga, dan badan. Kulit di sekitar lesi sering bersisik dan botak. Ringworm sangat menular dan dapat menyebar ke hewan peliharaan lain di rumah, serta kepada orang-orang. Pengobatan tergantung pada tingkat keparahan, tetapi mungkin termasuk shampoo khusus, salep, atau obat-obatan oral

Penanganan Ring Worm di Cattery kami :
Pencegahan : 
- Sebulan sekali Lakukan desinfektan Rutin ruangan dan kandang tempat tinggal kucing dengan cairan Bleaching /pemutih , dan desinfektan untuk hewan. 
-  Sebulan sekali Mandikan atau rendam kucing dalam cairan Lyme sulfur/larutan belerang. atau air 10 lt yang di tetesi propolis 20 tetes (   http://www.freewebs.com/sacpet/obatperlengkapanpet.htm )   . atau mandikan dengan menggunakan shampo Sebazole.
Pengobatan :
Bila Kucing anda sudah terkena Ringworm ,
- bersihkan kerak2 yang terbentuk dengan Minyak Tawon atau Virgin Coconut Oil (VCO) , setelah bersih oleskan Propolis atau salep anti Jamur biasanya Ketokenazole.
- Untuk kcg diatas 4 Bulan secara  Oral berikan Ithraconazole/ Sporanox, satu kapsul di bagi  5 selama 2 minggu sehari sekali.
- Untuk kucing di bawah 4 bulan atau Hamil, jangan di berikan obat oral.
2. Kulit Kering , Ketombe
Seperti orang,  Kulit kucing juga dapat  kering, dan terkelupas. Ini biasanya tidak ada yang serius, tetapi tidak ada salahnya anda konsul dengan dr Hewan anda. Ketombe yang terus menerus dapat  menjadi tanda gizi buruk, perawatan yang tidak memadai, atau ada masalah Kesehatan. Shampoo khusus dan suplemen omega-3 asam lemak dapat membantu mengobati ketombe kucing.

Pencegahan dan Pengobatan : 
- Mandikan  Kucing  Sebulan sekali dengan shampo anti jamur /sebazole.
- Berikan Suplemen tambahan seperti Minyak ikan dan X trabloom wate (http://www.freewebs.com/sacpet/makananvitamin.htm )
3. Infeksi Jamur (Yeast)

Infeksi jamur yang disebabkan oleh jamur Banyak terjadi pada kucing yang memiliki masalah medis lainnya. Telinga adalah salah satu tempat yang paling umum untuk infeksi jamur. Gejala mungkin termasuk cairan hitam atau kuning, kemerahan pada daun telinga, dan terus-menerus menggaruk telinga. Infeksi jamur mudah didiagnosis dan biasanya cepat sembuh terhadap pengobatan dengan obat antijamur.
Pencegahan : 
- Sebulan sekali Lakukan desinfektan Rutin ruangan dan kandang tempat tinggal kucing dengan cairan Bleaching /pemutih , dan desinfektan untuk hewan. 
-  Sebulan sekali Mandikan atau rendam kucing dalam cairan Lyme sulfur/larutan belerang. atau air 10 lt yang di tetesi propolis 20 tetes (   http://www.freewebs.com/sacpet/obatperlengkapanpet.htm )   . atau mandikan dengan menggunakan shampo Sebazole.
Pengobatan :
Bila Kucing anda sudah terkena Jamur ,
- bersihkan kerak2 yang terbentuk dengan Minyak Tawon atau Virgin Coconut Oil (VCO) , setelah bersih oleskan Propolis atau salep anti Jamur biasanya Ketokenazole.
- Untuk kcg diatas 4 Bulan secara  Oral berikan Ithraconazole/ Sporanox, satu kapsul di bagi  5 selama 2 minggu sehari sekali.
- Untuk kucing di bawah 4 bulan atau Hamil, jangan di berikan obat oral.

4. Jerawat Kucing.
 Jerawat biasanya muncul di dan di sekitar dagu kucing. Kemungkinan penyebab termasuk stres, jarang dibersihkan, reaksi terhadap obat, atau masalah kulit . Dokter hewan Anda dapat merekomendasikan shampoo khusus atau gel untuk membersihkan Jerawat, atau antibiotik jika infeksi bakteri menyertai jerawat.
Pengobatan :
- bersihkan kerak2 yang terbentuk dengan Minyak Tawon atau Virgin Coconut Oil (VCO) , setelah bersih oleskan Propolis

5. Eosinophilic Granuloma
Jika kucing Anda ada borok atau luka pada hidung atau bibir, ia mungkin akan mengalami jenis reaksi alergi yang dikenal sebagai granuloma eosinofilik. Reaksi ini dapat terjadi di mana saja pada tubuh, tetapi paling sering pada wajah, bantalan kaki, dan paha. Alergi makanan atau kutu kadang-kadang merupakan penyebabnya tetapi luka ini juga bisa terjadi akibat infeksi bakteri. Pengobatannya tergantung pada apa yang menyebabkannya.
Pengobatan :
- bersihkan kerak2 yang terbentuk dengan Minyak Tawon atau Virgin Coconut Oil (VCO) , setelah bersih oleskan Propolis

6. Alergic Dermatitis
Kucing dapat memiliki reaksi alergi terhadap produk perawatan, makanan, dan gangguan lingkungan, seperti serbuk sari atau gigitan kutu. Menggaruk kepala atau leher adalah tanda umum dari alergi makanan. Gejala alergi lainnya termasuk menjilat pada kaki atau menggaruk telinga atau pangkal ekor. Ada berbagai cara untuk mengobati kulit gatal berhubungan dengan alergi, tapi melakukan pencegahan adalah strategi terbaik.
Pengobatan :
- bersihkan kerak2 yang terbentuk dengan Minyak Tawon atau Virgin Coconut Oil (VCO) , setelah bersih oleskan Propolis



7. Stud Tail
Juga disebut hiperplasia kelenjar pada buntut, Ekor pejantan mengeluarkan kelenjar minyak yang aktif di bagian atas ekor. Kelenjar ini menghasilkan ekskresi lilin yang Membuat rambut rontok dan lesi berkerak. Dalam kasus yang parah, kondisi bisa membuat ekor rentan terhadap infeksi bakteri. Neutering/Kebiri dapat menghilangkan masalah pada kucing jantan. Pilihan pengobatan lain adalah rajin merawat ekor dan menggunakan sampo yang diformulasikan secara khusus.
Pengobatan :
- Cuci /bersihkanlemak di buntut dengan menggunakan Goop atau sabun untuk cuci piring.
- setelah bersih bilas dengan shampo sebazole dan terakhir bilas dengan air propolis ( 20 tetes propolis dan 1 liter air) , keringkan sampai kering.
8. Rambut Rontok

jika Anda melihat kucing Anda kehilangan rambut lebih dari biasanya atau memiliki bagian yang botak, segera mungkin temui dr hewan anda. Rambut rontok abnormal dapat menjadi tanda peringatan dari beberapa penyakit, adanya kutu, stres, alergi, atau gizi buruk.
Pengobatan :
- Berikan makanan bergizi misalnya wet food dicampur kitty bloom atau kalau untuk menggemukan berikan juga Xtra Bloom wate.
- Berikan pengobatan sesuai dengan penyebab kebotakan
9. Infeksi Bakteri
Dalam banyak kasus, infeksi kulit bakteri berkembang sebagai akibat dari masalah  kulit lainnya. Misalnya, jerawat kucing bisa membuat akarrambut kucing lebih rentan terhadap infeksi, sehingga folliculitis. Infeksi bakteri dapat diobati dengan antibiotik, tetapi yang terpenting menjaga kesehatan kulit agar tidak terkena infeksi bakteri
Pengobatan :
- bersihkan kerak2 yang terbentuk dengan Minyak Tawon atau Virgin Coconut Oil (VCO) , setelah bersih oleskan Propolis atau salep anti bakteri misalnya kemicetine salep.
- Berikan antibiotik sesuai anjuran dr hewan anda.

10a. Ear Mite

Kutu  telinga adalah parasit kecil yang tinggal di  lilin dan minyak di dalam telinga kucing. Saat mereka makan, mereka menyebabkan peradangan yang dapat menyebabkan kulit serius atau infeksi telinga. Tanda-tanda kutu telinga adalah bila  menggaruk kepala dan telinga berlebihan , telinga gemetar, dan bau yang kuat dan kotor dalam telinga. Kutu telinga dapat diobati dengan produk topikal yang diresepkan oleh dokter hewan.
b. Scabies kucing
Scabies kucing adalah penyakit kulit biasa yang disebabkan oleh tungau kepala Notoedres cati. Tanda pertama adalah rasa gatal sekitar kepala dan leher, bersama dengan rambut rontok dan munculnya bintik botak. Karena sering nya menggaruk, kulit menjadi merah, dan luka. Biasanya, Anda akan melihat warna abu-abu tebal untuk kerak kuning di sekitar, leher tepi wajah, dan telinga. Kondisi ini juga dapat terjadi pada kulit kaki dan alat kelamin.
Pengobatan :
- bersihkan kerak2 yang terbentuk dengan Minyak Tawon atau Virgin Coconut Oil (VCO) , setelah bersih oleskan Propolis
- untuk Ear mite dalam kuping bersihkan dengan memasukkan cairan pembersih telinga Otolin. bisa juga di teteskan obat kutu frontline di tengkuk kucing.
- Untuk Kucing dewasa bila scabies sudah menyebar konsultasikan dengan drh anda , karena di perlukan penyuntikan anti parasit 
- sedangkan untuk kitten atau bayi pengobatan dengan membersihkan kerak2 yang terbentuk dengan Minyak Tawon atau Virgin Coconut Oil (VCO) , setelah bersih oleskan Propolis, merupakan pilihan terbaik.


11. Kutu Lice
Kutu Lice adalah parasit yang membuat kulit kering. Mereka biasanya ditemukan pada kucing tua atau sakit dan sering pergi tanpa diketahui. Hal ini dapat membuat kucing menggaruk, gelisah, penampilan rambut yang tidak biasa, dan rambut rontok. Seperti tungau, kutu Lice dapat diobati dengan pengobatan topikal. Karena kutu spesies-spesifik, Anda tidak perlu khawatir akan tertular kutu dari kucing Anda.
Pengobatan :
- bersihkan kerak2 yang terbentuk dengan Minyak Tawon atau Virgin Coconut Oil (VCO) , setelah bersih oleskan Propolis, teteskan tengkuk kucing dengan obat kutu seperti frontline.
- Untuk Kucing dewasabila scabies sudah menyebar konsultasikan dengan drh anda , karena di perlukan penyuntikan anti parasit 
- sedangkan untuk kitten atau bayi pengobatan dengan membersihkan kerak2 yang terbentuk dengan Minyak Tawon atau Virgin Coconut Oil (VCO) , setelah bersih oleskan Propolis, merupakan pilihan terbaik.




12. Kutu

Kutu/ Pinjal adalah masalah yang sangat umum. Anda dapat mencari mereka atau Telur mereka dalam rambut kucing, terutama di mana  warna bulu pucat. Tanda-tanda lain adanya adalah bila kucing anda sering  menggaruk, luka kulit berkerak, dan penipisan rambut di atas pangkal ekor. Untuk membasmi kutu, Anda harus merawat kucing Anda, serta furnitur Anda, tempat tidur, dan karpet. Melakukan desinfektan bulanan adalah yang terbaik
Pengobatan : 
- bersihkan kerak2 atau kotoran dengan VCO atau minyak tawon, oleskan propolis.
- Teteskan obat Kutu Frontline Pada tengkuk Kucing
- Desinfektan ruangan atau kandang kucing minimal sebulan sekali.
"Dalam kehidupan ini ,kita mendapat pengetahuan dari alam secara gratis, mengapa tidak kita sumbangkan pengetahuan kita untuk yang membutuhkan "

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS